KA Papandayan dan Pangandaran Berhenti di Stasiun Padalarang, Mulai 1 Februari 2025

Stasiun Padalarang/Dok.

Bandung, Linipos.com – Untuk melayani Masyarakat Wilayah Kabupaten Bandung Barat seperti Padalarang, Batujajar, Cililin dan Cikalong Wetan , PT KAI Daop 2 Bandung Mulai 1 Februari 2025 seiring dengan Pemberlakuan Gapeka 2025 layanan KA Harina Relasi Bandung-Surabaya Pasarturi PP.

Kemudian, KA Pangandaran Relasi Banjar-Bandung-Gambir PP dan KA Papandayan relasi Garut-Bandung-Gambir  berhenti di Stasiun Padalarang untuk melayani naik dan turun penumpang.

Manager Humas KAI Daop 2 Bandung, Ayep Hanapi menyampaikan Masyarakat Wilayah Kabupaten Bandung Barat yang akan bepergian menggunakan Kereta Api Harina, KA Papandayan dan KA Pangandaran bisa naik di Stasiun Padalarang Mulai 1 Februari 2025.

Jadwal Keberangkatan sebagai berikut :

KA Harina Relasi Bandung- Surabaya Pasar Turi Mula 1 Februari 2025

Bandung  berangkat 09.35

Cimahi datang 09.46 berangkat 09.48

Padalarang datang 09.57 berangkat 10.06

Purwakarta datang 11.16 berangkat 11.24

Cikampek datang 11.45  berangkat 12.10

Cirebon datang 13.38 berangkat 13.44

Tegal datang 14.32 berangkat 14.37

Pekalongan datang 15.15 berangkat 15.18

Semarang Tawang datang 16.23 berangkat 16.30

Ngrombo datang 17.08 berangkat 17.11

Cepu datang 18.13 berangkat 18.18

Bojonegoro datang 18.45 berangkat 18.48

Babat datang 19.14 berangkat 19.17

Lamongan datang 19.38 berangkat 19.41

Surabaya Pasar Turi datang 20.10

Ka Harina relasi Bandung-Surabaya Pasar Turi memiliki 2 Kelas layanan yaitu Kelas Eksekutif dan Kelas Ekonomi, Untuk tariff kelas eksekutif Rp630.000 – Rp650.000 dan Kelas Ekonomi Rp350.000 – Rp370.000.

Ka Papandayan relasi Garut-Bandung-Padalarang-Gambir mulai 1 Februari 2025

Garut berangkat 12.40

Cibatu datang 13.08 berangkat 13.23

Leles datang 13.38 berangkat 13.40

Kiaracondong datang 14.32 berangkat 14.37

Bandung datang 14.47 berangkat 14.54

Cimahi datang 15.05 berangkat 15.07

Padalarang datang 15.15 berangkat 15.17

Purwakarta datang 16,23 berangkat 16.27

Karawang datang 17.02 berangkat 17.04

Bekasi datang 17.31 berangkat 17.33

Jatinegara datang 17.44 berangkat 17.46

Gambir datang 18.00

KA Papandayan memiliki 3 Kelas layanan yaitu kelas Panoramic, kelas eksekutif dan kelas ekonomi.  Untuk tariff kelas panoramic Rp675.000, kelas eksekutif Rp315.000 – Rp385.000 dan kelas ekonomi Rp195.000 – Rp240.000.

KA Pangandaran relasi Banjar-Bandung-Gambir mulai 1 Februari 2025

Banjar berangkat 17.00

Ciamis datang 17.22 berangkat 17.44

Tasikmalaya datang 17.47 berangkat 17.50

Cipeundey datang 18.35 berangkat 18.45

Cibatu datang 19.31 berangkat 19.41

Leles datang 19.57 berangkat 20.04

Nagreg datang 20.26 berangkat 20.46

Kiaracondong dating 21.21 berangkat 21.29

Bandung dating 21.39 berangkat 21.54

Cimahi dating 22.05 berangkat 22.09

Padalarang datang  22.17 berangkat 22.21

Purwakarta datang 23.32 berangkat 23.35

Karawang datang 00.09 berangkat 00.11

Bekasi datang 00.38 berangkat 00.40

Jatinegara datang 00.53 berangkat 00.55

Gambir datang 01.10

KA Pangandaran memiliki 3 kelas layanan yaitu kelas panoramic, kelas eksekutif dan kelas ekonomi. Untuk tariff kelas panoramix Rp625.000, kelas eksekitif RP370.000 – Rp455.000 dan kelas ekonomi Rp225.000 – Rp275.000.

“Dengan berhentinya kereta api Harina, KA Papandayan dan KA Pangandaran  di Stasiun Padalarang, KAI Daop 2 Bandung berharap dapat terus meningkatkan pelayanan kepada pelanggan sekaligus mendukung konektivitas antar wilayah.”tutup Ayep.